Kembali Muncul di Spider-Man: No Way Home, Ini 3 Fakta Tentang Doctor Octopus

By Grace Eirin, Senin, 1 November 2021 | 14:07 WIB
Fakta tentang Doctor Octopus, villain di Film Spider-Man: No Way Home. (Marvel.com)

Dr. Octopus dikenal sebagai orang termuda yang bertugas di Dewan Nasional Ilmu Nuklir. 

Dia merancang satu set lengan mekanik untuk membantunya dalam penelitian tentang fisika atom.

Sayangnya, radiasi bocor membuat lengan mekanik tersebut menyatu dengan tubuh Dr. Octopus. 

Lengan tersebut juga bisa dikendalikan dan mengendalikan otak Dr. Octopus, hingga akhirnya menjadi seorang villain

Baca Juga: Fakta Menarik Mandarin, Villain Utama di Film Shang-Chi and The Legend of The Ten Ring

2. Pendiri dan Pemimpin tim supervillain Sinister Six

Dr. Octopus pernah kalah dari Spider-Man beberapa kali, hingga akhirnya mengalami fobia terhadap laba-laba. 

Namun, Dr. Octopus bekerja dengan penjahat super lainnya dan membentuk tim supervillain Sinister Six. 

Sinister Six ini beranggotakan Dr. Octopus, Electro, Kraven the Hunter, Mysterio, Sandman, dan Vulture.

Vulture telah muncul di Spider-Man: Homecoming (2017), Mysterio telah muncul di Spider-Man: Far From Home (2019).