Aroma Tak Sedap di Mobil Bisa Bikin Pusing dan Mual, Ini 5 Bahan yang Bisa Mengatasinya

By Thea Arnaiz, Jumat, 5 November 2021 | 18:45 WIB
Cara menghilangkan bau tidak sedap di dalam mobil. (Foto oleh cottonbro dari Pexels)

2. Menggunakan Bubuk Kopi

Cara lain untuk mengusir bau pada mobil, adalah dengan menggunakan bubuk kopi. Bubuk kopi terkenal akan manfaatnya untuk menghilangkan segala bau yang tidak enak. Apalagi, bau mobil yang membuat mual.

Cara penggunaanya pun mudah, teman-teman hanya perlu membeli bubuk kopi yang tanpa campuran gula.

Lalu, sebarkan bubuk kopi tersebut ke sudut-sudut di mobil. Bisa juga, kita tempatkan dalam suatu wadah dan diletakkan di bawah jok mobil.

Namun, kita tetap perlu hati-hati jika bubuk kopi tumpah ke karpet mobil yang lembap, karena bisa menyebabkan noda yang sulit dihilangkan.

Baca Juga: Memanfaatkan Kendaraan yang Kotor, Seniman Ini Membuat Gambar yang Keren, Lihat Hasilnya, yuk!

3. Menggunakan Parfum Mobil

Selain dengan pandan dan kopi, kita bisa juga mengusir bau di dalam mobil menggunakan parfum mobil.

Saat ini parfum mobil banyak sekali pilihannya, bahkan ada parfum mobil yang harumnya seperti bau kopi.

Sebelum memasang atau menyemprotkan parfum mobil, pastikan teman-teman sudah membersihkan seluruh bagian mobil agar segar kembali.