Pemilik Kucing Harus Waspada! 5 Hal Ini Bisa Membuat Kucing Jadi Tak Mau Makan

By Iveta Rahmalia, Sabtu, 13 November 2021 | 18:45 WIB
Bahaya kucing makan terus-menerus (Photo by freestocks.org from Pexels)

Bobo.id - Sama seperti makhluk hidup lainnya, kucing juga membutuhkan asupan makanan. Jika kucing tidak makan dengan jumlah yang cukup, tentu kesehatannya akan terganggu. 

Namun, ada saatnya selera makan kucing berkurang atau bahkan kucing tidak mau makan sama sekali. 

Sebagai pemilik kucing, tentu kita harus waspada dengan keadaan ini. Agar bisa mencegahnya, cari tahu apa saja penyebab kucing tidak mau makan, yuk! 

Baca Juga: Bikin Penasaran, Mengapa Mata Kucing Bisa Bersinar di dalam Gelap? Ternyata Ini Alasannya

5 Penyebab Mengapa Kucing Tidak Mau Makan

1. Kucing Bosan dengan Makanannya

Meskipun saat ini kucing domestik jinak dan hidup berdampingan dengan manusia, kucing rumahan merupakan keturunan kucing-kucing di alam liar.

Di alam liar, kucing sering berburu makanan yang berbeda-beda. Yap, kucing mudah bosan dengan jenis makanan.

Nah, jika kucingmu tidak mau makan, bisa jadi ia bosan dengan makanannya. Sebaiknya kita memberi makan kucing dengan jenis yang berbeda dalam sehari.

Misalnya, pagi dan malam diberikan dry food, siang diberikan wet food. Sesekali beri juga ia rebusan daging ayam atau ikan.