Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Sebutkan Jenis Pekerjaan yang Memanfaatkan Sumber Daya Alam

By Grace Eirin, Selasa, 16 November 2021 | 07:00 WIB
Jenis-jenis pekerjaan yang memanfaatkan sumber daya alam untuk memproduksi barang. (Pixabay/Pexels)

1. Petani

Tidak asing lagi, petani adalah jenis pekerjaan yang paling dikenal oleh masyarakat Indonesia. 

Indonesia dikenal sebagai negara agraris, yang artinya sebagian besar masyarakatnya bekerja di bidang pertanian. 

Petani bertanggung jawab terhadap sawah dan tumbuhan yang ditanaminya. 

Tanaman yang ditanam petani tidak hanya padi. Namun bisa juga jagung, tebu, kopi, dan sebagainya. 

Nah, tanaman-tanaman ini harus dirawat agar bisa tumbuh dengan baik. Setelah itu, hasil panen akan dijual atau dinikmati banyak orang. 

Jadi, petani adalah salah satu jenis pekerjaan yang memanfaatkan sumber daya alam.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Bagaimana Cara Nelayan untuk Menjaga Ekosistem Laut?

2. Peternak

Selain petani, peternak juga merupakan jenis pekerjaan yang memanfaatkan sumber daya alam.

Bukan sumber daya alam hayati, namun memanfaatkan sumber daya alam hewani. 

Peternak sapi perah misalnya, akan merawat dan menjamin kesehatan sapi-sapi perah agar dapat menghasilkan susu berkualitas. 

Susu ini akan disalurkan kepada penjual susu, pabrik pembuat susu kemasan, atau dinikmati oleh masyarakat sekitar.