BERITA POPULER: Contoh Dialog Bahasa Inggris Tentang Preposition of Place hingga Ciri-Ciri Lagu Daerah

By Tyas Wening, Selasa, 16 November 2021 | 10:00 WIB
Contoh dialog bahasa Inggris tentang preposition of place. (Pixabay)

Bobo.id - Cari tahu apa saja artikel yang menjadi berita populer di situs Bobo.id pada hari Senin, 15 November 2021, yuk!

Ada artikel tentang contoh dialog bahasa Inggris tentang preposition of place, hingga ciri-ciri lagu daerah.

1. Contoh Dialog Bahasa Inggris: Preposition of Place

Contoh dialog dan penjelasan bahasa Inggris tentang preposition of place. (Pixabay)

Sebelumnya, Bobo sudah pernah membahas mengenai part of speech dalam bahasa Inggris.

Part of speech adalah pembagian kategori yang dipakai dalam kalimat. Ada delapan part of speech yang biasanya digunakan dalam kalimat bahasa Inggris.

Salah satu jenis part of speech yang dapat digunakan adalah preposition, yang dapat diartikan sebagai kata depan pada sebuah kalimat.

Namun sebenarnya preposition ini dapat diartikan juga sebagai kata petunjuk dalam artian yang lebih luas.

Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris: Text Procedure, Termasuk Resep

Fungsi dari preposition ini adalah untuk menunjukkan hubungan noun atau kata benda dengan kata lainnya dalam sebuah kalimat.

Dalam kalimat bahasa Inggris, preposition ditulis atau diletakkan sebelum noun atau pronoun.

Ada berbagai jenis preposition yang bisa digunakan untuk menunjukkan letak suatu benda.

Simak penjelasan mengenai preposition berikut ini, lengkap dengan contoh dialog dalam bahasa Inggris!