3. Rajin Menulis
Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan rajin menulis.
Sama seperti membaca, menulis memiliki banyak manfaat dan bisa menambah kosakata.
Teman-teman juga akan memiliki keterampilan tata bahasa dan penggunaan kata dengan tepat.
Dengan menulis, teman-teman bisa membantu otak dalam menyimpan informasi dengan lebih baik.
Baca Juga: Manfaat Bermain Bersama Teman di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 3 SD Tema 4
Hal ini mampu membantu mengembangkan keterampilan memori.
Untuk melatihnya, teman-teman bisa mulai menulis sebuah jurnal setiap sebelum tidur.
Teman-teman bisa menulis beragam hal, seperti kegiatan yang sudah dilakukan dalam satu hari.
Menulis ini juga bisa membantu teman-teman meredakan kecemasan hingga stres.
4. Istirahat yang Cukup
Keinginan menjadi pintar bukan berarti teman-teman mengabaikan waktu istirahat.