Komodo Dianggap sebagai Naga dari Negeri Dongeng, Mengapa Bisa Begitu? #MendongenguntukCerdas

By Grace Eirin, Selasa, 16 November 2021 | 18:30 WIB
Komodo dianggap oleh para ilmuwan, paling dekat ciri-cirinya dengan naga yang dikenal di dongeng. (David Clode/unsplash)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu mendengar atau membaca dongeng yang menceritakan tentang naga

Naga bukan hewan yang asing lagi dalam cerita dongeng, mereka diceritakan besar, tangguh, dan pemberani. 

Di Negeri Dongeng, Oki dan Nirmala juga punya teman seekor naga yang bernama Na’U si Naga Ungu!

Naga dalam cerita dongeng biasanya digambarkan dapat terbang dan menyemburkan api dari mulutnya. 

Namun, naga modern tidak bisa melakukan hal-hal seperti itu, teman-teman. 

Baca Juga: Terkenal sebagai Dongeng, Pandora Juga Ada di Dunia Astronomi #MendongenguntukCerdas

Memangnya ada Naga modern, Bo?

Naga modern ini hanya sebutan untuk hewan yang hidup di masa sekarang, namun ciri-cirinya seperti naga.

Kita patut merasa bangga, sebab hewan yang dianggap naga sekarang ini ternyata hidup di Indonesia. 

Ya, mereka adalah Komodo!

Mengapa komodo disebut sebagai naga yang nyata, ya? Yuk, simak alasannya!