Cara Mengisi Waktu Luang di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Sabtu, 20 November 2021 | 07:30 WIB
Membaca buku di perpustakaan untuk mengisi waktu luang di sekolah. (pixabay)

4. Merapikan Meja Belajar

Teman-teman juga bisa mengisi waktu luang dengan merapikan meja belajar dan barang-barang di dalam kelas.

Dengan meja belajar yang rapi, teman-teman akan merasa lebih nyaman saat belajar.

Kumpulkan sampah yang berserakan dan buanglah di tempat sampah.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 4, Bagaimana Cara Mendengarkan orang Berbicara dengan Baik?

5. Menyiapkan Materi Selanjutnya

Hal lain yang bisa dilakukan adalah mempersiapkan diri untuk materi pelajaran selanjutnya.

Teman-teman bisa mulai membuka buku materi pelajaran selanjutnya.

Baca beberapa bagian yang penting dan buat catatan tentang hal-hal yang tidak dimengerti.

Sehingga saat jam pelajaran dimulai, teman-teman bisa mengikuti pelajaran dengan lancar.

Nah, itu tadi beberapa kegiatan yang bisa teman-teman lakukan untuk mengisi waktu luang di sekolah.

Teman-teman bisa bermain atau mengunjungi perpustakaan untuk membaca beberapa buku.

Tonton video ini, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.