Bobo.id - Udara kotor tidak hanya ada di luar rumah saja, teman-teman, tapi udara di dalam rumah juga bisa tercemar.
Tanpa disadari, udara di dalam rumah juga bisa saja kotor, yang menyebabkan kita jadi batuk, atau alergi jadi kambuh.
Agar udara di dalam rumah tetap bersih dan terjaga, maka beberapa orang memiliki alat bernama air purifier atau penjernih udara di rumahnya.
Sesuai namanya, alat ini bisa membuat udara di rumah menjadi lebih bersih dengan cara menyaring udara dan mengeluarkan udara yang sudah bersih.
Inilah alasannya air purifier dipilih untuk membuat udara di rumah jadi lebih bersih.
Nah, sebenarnya partikel apa saja yang dibersihkan air purifier dari udara yang ada di rumah, sehingga udara menjadi lebih sehat dan bersih, ya?
Baca Juga: Bisa Jadi Rimbun dan Berbunga Besar, Ini 3 Tips Menanam Bunga Mawar di Rumah
1. Alergen
Alergi yang dialami seseorang bisa saja kambuh sewaktu-waktu, yang disebabkan oleh alergen.
Alergen ini adalah zat yang bisa menimbulkan respons imun dan menyebabkan alergi jadi kambuh.
Beberapa jenis alergen misalnya seperti bulu hewan, tungau, atau serbuk sari bunga.
Nah, penggunaan air purifier ini akan membantu untuk menyaring berbagai alergen tadi dengan menjebaknya di dalam filter atau penyaring yang ada di dalamnya.
Sehingga hasilnya udara yang dikeluarkan jadi lebih bersih dan bebas dari alergen.
Baca Juga: Hentikan Kebiasaan Menggaruk Kulit yang Gatal Agar Tidak Luka, Coba Lakukan 4 Cara Sederhana Ini
2. Asap
Air purifier juga bisa membantu untuk membersihkan udara di rumah dari asap, nih, teman-teman.
Baik itu asap dari aktivitas dapur, asap pembakaran, maupun asap rokok.
Adanya asap tentu membuat kita jadi tidak nyaman untuk bernapas, salah satunya bisa menyebabkan batuk.
Dengan menggunakan air purifier di rumah, maka asap yang ada di rumah bisa tersaring dengan baik, sehingga menghilangkan asap dan mengurangi bau asap.
3. Jamur
Udara di rumah juga bisa menjadi tidak sehat karena disebabkan oleh jamur yang muncul dari udara yang lembap.
Kalau tingkat kelembapan udara di dalam rumah tinggi, hal ini bisa menyebabkan munculnya jamur.
Nah, spora jamur ini bukan hanya bisa menempel di benda-benda dan menyebabkan jamur, tapi juga bisa beterbangan dan terhirup masuk ke saluran pernapasan.
Baca Juga: Ruangan di Rumah Sempit? Tata Ruangan dengan 5 Tips Ini
Tingkat kelembapan pada udara di rumah ini bisa dikurangi dengan penggunaan air purifier.
Sehingga pertumbuhan jamur di rumah bisa dikurangi dan udara juga menjadi lebih sehat.
(Penulis: Sesilia Alexandra)
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.