Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu mendengar atau membaca kisah Robin Hood?
Kisah tentang Robin Hood pertama kali berkembang di Inggris, yang menceritakan seorang laki-laki yang suka membantu rakyat kecil.
Cerita ini populer dan berkembang dengan cepat, hingga pada masa kerajaan Inggris yang dipimpin Richard the Lionheart (Raja Richard I).
Dalam kisahnya, Robin Hood berani melawan musuhnya yaitu Sheriff of Nottingham, untuk membela orang tidak mampu.
Baca Juga: Benarkah Dugong Dianggap Inspirasi Dongeng Putri Duyung? #MendongenguntukCerdas
Karena kepopuleran Robin Hood ini, banyak tempat yang dinamakan Robin Hood di seluruh wilayah Inggris.
Contohnya seperti Sumur Robin Hood di Hutan Barnsdale dan Robin Hood's Bay di Yorkshire.
Namun, dalam perkembangannya, banyak penelitian menjadi penasaran siapa sebenarnya Robin Hood ini?
Mengapa ia bisa terkenal dan populer hingga sekarang? Yuk, cari tahu dari fakta-fakta unik mengenai kisah ini!