Toiletnya Ada di Lemari, Ini 5 Fakta Unik Kastil yang Dibangun pada Abad Pertengahan #MendongenguntukCerdas

By Thea Arnaiz, Kamis, 9 Desember 2021 | 16:00 WIB
Ketahui hal menarik dari bangunan kastil. (Foto oleh Alesia Kozik dari Pexels)

 

 

Bobo.id - Kastil sering kali disebutkan dalam cerita dongeng sebagai tempat tinggal pangeran atau raja.

Seperti pada kisah dongeng Cinderella yang ingin pergi ke pesta dansa yang ada diadakan oleh pangeran, lokasi pesta tersebut ada di sebuah kastil yang megah.

Ada lagi, seperti dalam cerita Si Cantik dan Si Buruk Rupa. Dalam cerita dongeng Si Buruk Rupa tidak pernah keluar dari kastilnya karena dikutuk menjadi hewan yang buas.

Kastil di dunia nyata adalah bangunan abad pertengahan yang ditempati oleh keluarga bangsawan Eropa dan juga sebagai bentuk pertahanan kerajaan.

Lalu, kira-kira adakah hal menarik dari kastil? Tentu saja ada, teman-teman bisa menyimak fakta uniknya berikut ini. 

Baca Juga: Sering Muncul dalam Kisah Dongeng, Ini 5 Fakta Unik Peri #MendongenguntukCerdas

1. Dinding Pertahanan Kastil 

Di dalam kastil, biasanya ada suatu ruang sebagai pertahanan dan bentuk perlindungan terakhir ketika kastil itu diserang.

Dinding pertahanan ini dibangun dengan bentuk melingkar dari bebatuan dan mempunyai ketebalan sekitar dua meter.

Ruang ini dibuat kuat dan sulit dirobohkan. Ruangan tersebut juga sebagai penyimpanan bahan makanan.

Oleh karena itu, ketika diserang, keluarga kerajaan masih bisa bertahan hidup selama persediaan makanan masih ada. 

2. Toiletnya Ada di Lemari 

Meskipun kastil dibangun megah dan kuat, orang-orang zaman dahulu tidak membangun ruangan khusus untuk toilet, lo.