Bau Mulut Mengganggu? Atasi dengan 5 Cara Alami Ini, Salah Satunya dengan Jus Nanas

By Thea Arnaiz, Minggu, 12 Desember 2021 | 08:00 WIB
Cara mengatasi bau tak sedap pada mulut. (MaxPixel's contributors)

4. Yogurt 

Siapa sangka, ternyata produk olahan susu ini juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bau mulut.

Menurut penelitian, yogurt yang mengandung bakteri baik lactobacillus bisa membersihkan usus dan berpengaruh pada bau mulut kita.

Bakteri baik tersebut membuat bau mulut kita berkurang, lo.

Oleh karena itu, sebaiknya teman-teman mengonsumsi yogurt secara rutin untuk menyehatkan usus dan mengatasi bau mulut.

Pilihlah yogurt yang tanpa lemak dan berasa tawar agar manfaatnya dapat kita rasakan. 

Baca Juga: Panas Dalam Rentan Menyerang Tubuh! Gunakan 5 Bahan Alami Ini untuk Meredakan Panas Dalam, Salah Satunya dengan Air Lemon

5. Kebersihan Gigi yang Baik 

Jika semua cara sudah dilakukan, tapi teman-teman tidak menjaga kebersihan gigi yang baik.

Tentu sia-sia saja mengatasi masalah bau mulut. Hal penting yang harus diperhatikan kalau tidak ingin mulut berbau lagi adalah dengan menjaga kebersihan gigi.

Sikatlah gigi setidaknya dua kali sehari agar noda pada gigi menghilang dan tidak menyebabkan bakteri berkembang biak.

Teman-teman juga bisa melakukan pembersihan rutin ke dokter gigi agar tidak ada lagi masalah kebersihan gigi.

Dengan begitu, kita akan mempunyai napas yang segar dan gigi yang terawat. 

Nah, itulah cara-cara mengatasi bau mulut. Teman-teman harus memerhatikan kebersihan rongga mulut, seperti gigi dan lidah agar tidak ada bakteri yang menyebabkan napas kita jadi bau. 

Tonton video ini, yuk! 

 

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.