4 Contoh Pantun Dengan Tema Menjaga Kesehatan Organ Peredaran Darah dan Maknanya, Materi Kelas 5 Tema 4

By Niken Bestari, Senin, 13 Desember 2021 | 13:30 WIB
Berikut ini 4 pantun bertema menjaga kesehatan organ peredaran darah manusia. (Photo by Andrea Piacquadio from Pexels)

4 Contoh Pantun Menjaga Kesehatan Organ Peredaran Darah

organ-organ peredaran darah manusia, salah satunya jantung. (Pixabay)

- Pantun 1

Jalan-jalan ke Bogor membeli ketan,

jangan lupa mampir ke Kota Bandung.

Jangan terlalu sering menyantap gorengan,

sebab kolesterolnya tak baik bagi jantung.

Makna: Teman-teman sudah belajar mengenai gangguan organ peredaran darah dan penyebabnya, kan? Terlalu banyak kolesterol bisa menyebabkan penyakit jantung koroner, lo.

Baca Juga: 5 Contoh Gangguan Organ Peredaran Darah, Materi Tematik Kelas 5 SD Tema 4

- Pantun 2

Kebun milik Ibu indah sekali,

bersantai di sana hilangkan penat.

Penuhi selalu asupan zat besi,

agar sel darah merah selalu sehat.

Makna: Tubuh membutuhkan mineral zat besi lancar menghasilkan sel darah merah. Penuhi kebutuhan zat besi teman-teman dengan rajin makan sayur dan buah, ya!