Cara Membuat Daftar Pustaka di Word, Ikuti Langkah Ini!

By Amirul Nisa, Rabu, 15 Desember 2021 | 14:00 WIB
Cara mudah menulis daftar pustaka di Word. (StartupStockPhotos/pixabay)

Seperti sudah dijelaskan, ada banyak aturan yang harus dipenuhi dalam penulisan daftar pustaka.

Untuk mengikuti aturan tersebut dalam menulis daftar pustaka di Word, teman-teman tidak perlu melakukan secara manual.

Ada cara mudah yang bisa dilakukan untuk menuliskan daftar pustaka dengan rapi dan benar.

Cara Menulis Daftar Pustaka di Word

- Pertama, buka aplikasi Microsoft Word melalui perangkat komputer atau laptop teman-teman.

- Pada halaman utama, perhatikan bagian menu bar dan klik tab 'References' yang kemudian akan muncul beberapa opsi.

Klik menu 'Manage Sources' untuk mengatur daftar pustaka yang akan ditulis.

Cara mudah menulis daftar pustaka di Word. (Amirul Nisa/Bobo.id )

- Kemudian akan muncul menu bernama 'Source Manager'.

- Untuk memulai membuat daftar pustaka, teman-teman bisa klik tombol 'New' pada bagian tengah.

Baca Juga: Tak Ada Komputer, Seorang Guru Menggambar Microsoft Word di Papan Tulis Sekolah

Cara mudah menulis daftar pustaka di Word. (Amirul Nisa/Bobo.id)

- Setelah itu, akan mucul sebuah pop-up dengan nama 'Create Source'.

- Ingat, sebelum memulai menulis data untuk daftar pustaka, gantilah pengaturan bahasa pada kolom 'Language' menjadi bahasa Indonesia.