Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Lingkungan Seperti Apa yang Dibutuhkan oleh Tanaman?

By Grace Eirin, Kamis, 16 Desember 2021 | 09:00 WIB
Lingkungan yang dibutuhkan tanaman untuk bisa tumbuh subur. (Pexels/Quang Nguyen Vinh)

Bobo.id - Tanaman di sekitar kita, baik yang dikelola untuk pertanian, perkebunan, atau tanaman hias membutuhkan lingkungan yang sesuai kebutuhannya. 

Dengan lingkungan yang tepat, tanaman bisa tumbuh dengan subur. 

Nah, pada pelajaran tematik  kelas 4 SD Tema 6, kamu akan belajar mengenai habitat tumbuhan. 

Terdapat pertanyaan yang berbunyi, lingkungan seperti apa yang dibutuhkan oleh tanaman agar bisa tumbuh subur? 

Yuk, cari tahu macam-macam habitat tumbuhan dan tumbuhan yang cocok ditanam di lingkungan tersebut. 

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Daur Hidup Hewan di Alam Sekitar

Dataran Tinggi

1. Lokasi

Dataran tinggi merupakan dataran yang berlokasi di daerah pegunungan dengan ketinggian 500 meter di atas permukaan laut. 

Dataran tinggi juga disebut dengan plato dengan ketinggian mencapai 700 meter di atas permukaan laut. 

Oleh karena itu, biasanya dataran tinggi memiliki suhu yang dingin.