Cara Hangatkan Tubuh saat Cuaca Hujan, Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Kamis, 16 Desember 2021 | 13:30 WIB
cara menghangatkan tubuh saat cuaca hujan. (StockSnap/pixabay)

Ada banyak makanan berkuah yang bisa teman-teman makan dan membuat tubuh hangat.

Teman-teman bisa makan sup ayam, soto, atau mi rebus.

Makanan-makanan itu dibuat dengan campuran beberapa rempah sehingga bisa menghangatkan badan.

Minuman

Susu hangat cocok untuk cuaca hujan. (pixabay/Spencer Wing)

Selain makanan, ada juga minuman yang bisa hangatkan badan saat hujan turun.

Teman-teman bisa membuat beberapa minuman dari beragam daerah dengan campuran banyak rempah.

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Materi Kelas 3 SD Tema 5, Bagaimana Pengaruh Cuaca Terhadap Kehidupan Manusia?

Ada beberapa minuman daerah yang bisa hangatkan tubuh seperti bandrek yang berasal dari Jawa Barat atau wedang uwuh yang berasal dari Yogyakarta.

Atau teman-teman bisa membuat teh, cokelat, atau susu hangat.

Dua jenis minuman itu bukan hanya menghangatkan, tapi juga bisa menyehatkan tubuh.

Mengonsumsi beragam rempah bisa membantu mengurangi rasa mual dan melawan peradangan dalam tubuh.

Pakaian

Teman-teman juga bisa menghangatkan badan dengan mengenakan pakaian tebal.

Saat hujan turun dan cuaca menjadi dingin, teman-teman bisa mengenakan jaket atau sweter.