Hewan-Hewan Tercepat di Dunia, Ada Lumba-Lumba di Laut hingga Citah di Darat

By Amirul Nisa, Kamis, 16 Desember 2021 | 17:00 WIB
Cheetah hewan tercepat di darat. (pixabay)

Hewan ini bisa berlari jarak pendek dengan kecepatan 106 km per jam.

Untuk mencari tahu kecepatan hewan ini, seekor citah bernama Sarah yang berasal dari Cincinnati Zoo, Amerika Serikat diminta untuk berlari dengan jarak 100 meter.

Dengan jarak itu, hewan ini bisa berlari hanya dengan 5,95 detik.

Catatan itu melampaui manusia tercepat di dunia yang berlari panjang 100 meter dengan waktu 9,58 detik.

Baca Juga: Baru Tahu Faktanya, Ternyata 3 Hewan Ini Termasuk Hewan Purba yang Masih Hidup Sampai Sekarang, Salah Satunya Platipus

2. Antelop Pronghorn

Jika dalam jarak pendek cheetah menjadi pemenangnya, makan untuk lari jarak jauh pemenangnya adalah antelop pronghorn.

Hewan ini memiliki kecepatan berlari mencapai 89 km per jam.

Dengan kecepatan itu, ia bisa bertahan dengan kecepatan rata-rata 48 km per jam dengan jarak berkilo-kilo meter.

Kemampuannya berlari ini tidak seperti citah yang digunakan untuk berburu.

Antelop berlari dengan begitu cepat saat akan bermigrasi.

Saat bermigrasi hewan akan pergi dengan jarak sekitar 483 km.