Sedangkan, Bapak pemilik toko dapat melihat anjing tersebut tanpa bantuan alat optik apapun.
Setelah didatangi, anjing itu kira-kira terjebak di tebing dengan ketinggian 46 meter dari sungai di bawah tebing.
Para petugas dari HSPPR tidak tahu berapa lama anjing tersebut sudah berada di sana.
Namun, untuk menyelamatkan dan melakukan evakuasi, para petugas menghabiskan waktu hingga dua setengah jam.
Baca Juga: Lucu dan Menggemaskan, Ini Kisah Persaudaraan Anjing dan Kucing yang Suka Petualangan
Dengan banyak peralatan untuk mendaki, akhirnya para petugas dapat menyelamatkan anjing tersebut kembali ke tempat yang aman.
Ketika berhasil ditemukan, anjing itu sudah ketakutan dan menempelkan tubuhnya ke tanah.
Anjing tersebut juga mengibaskan ekornya ketika berhasil melihat manusia yang akan menyelamatkannya.