Bobo.id - Bawang putih merupakan salah satu bumbu masak yag dipakai hampir di semua masakan.
Rasa dan aroma bawang putih cukup menyengat, sehingga memiliki rasa yang khas.
Nah, karena aromanya yang khas ini, kadang aroma bawang putih masih tetap menempel di tangan setelah kita memotong atau mengolah bawang putih.
Bahkan kadang meski sudah mencuci tangan dengan sabun, aroma bawang putih ini tetap tidak hilang.
Kalau aroma bawang putih di tangan teman-teman sulit hilang, ternyata ada cara dan bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan aroma bawang putih, lo.
Ketahui bersama bahan dan cara yang bisa digunakan untuk menghilangkan aroma bawang putih, yuk!
Baca Juga: Tak Hanya untuk Masakan, 3 Bumbu Dapur Serbaguna Ini Bantu Kegiatan di Dapur Jadi Lebih Mudah
1. Benda yang Terbuat dari Besi
Bau bawang putih yang menempel di tangan ternyata bisa dihilangkan dengan bentuan benda-benda yang terbuat dari besi.
Misalnya seperti bak cuci piring yang terbuat dari besi.
Caranya mudah, yaitu dengan menggosokkan telapak tangan ke bak pencuci piring yang terbuat dari besi.
Cukup 30 detik menggosokkan tangan ke permukaan benda yang terbuat dari besi, maka bisa membantu menghilangkan bau bawang putih.
2. Pasta Gigi
Selain untuk menyikat gigi, pasta gigi ternyata juga bisa digunakan untuk membantu menghilangkan aroma bawang putih yang menempel di telapak tangan.
Cara menggunakannya adalah denagn mengoleskan pasta gigi di kedua telapak tangan, kemudian menggosoknya.
Setelah itu, cuci telapak tangan dengan air bersih sampai sudah tidak ada pasta gigi yang menempel.
Baca Juga: Kebanyakan Orang Indonesia Suka Makan Nasi, Ternyata 4 Hal Ini Jadi Alasannya
3. Cairan Pencuci Mulut
Setelah menyikat gigi, biasanya kita akan menggunakan cairan pencuci mulut atau mouthwash agar mulut lebih terasa segar.
Nah, selain pasta gigi, ternyata cairan pencuci mulut juga bisa digunakan untuk membantu menghilangkan aroma bawang putih di telapak tangan.
Oleskan cairan pencuci mulut ke telapat kangan, lalu gosokkan secara merata di kedua telapak tangan, kemudian cuci bersih telapak tangan dengan air.
4. Jus Lemon
Jus lemon juga bisa digunakan untuk untuk menghilangkan aroma bawang putih yang menempel di telapak tangan.
Sama seperti menggunakan cairan pencuci mulut, cukup tuangkan cairan pencuci mulut ke telapak tangan, lalu gosokkan secara merata, kemudian bilas sampai bersih.
Sifat jus lemon yang asam akan membantu mengurangi aroma bawang putih di tangan.
Dengan cara dan bahan di atas, aroma bawang putih yang menyengat di tangan bisa menghilang dengan mudah.
Baca Juga: Bikin Nagih, Ini Resep Mi Ayam ala Penjual Lengkap dengan Minyak Ayam Bawang
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.