Bobo.id - Indonesia merupakan salah satu negara yang sering mengalami bencana gempa bumi.
Indonesia terletak di tiga lempeng utama di dunia, yaitu lempeng Australia, lempeng Aurasia, dan lempeng Pasifik.
Sedangkan, gempa dapat terjadi karena tumbukan antar lempeng utama. Inilah mengapa negara kita sering mengalami gempa bumi.
Ada beragam penyebab terjadinya gempa bumi, maka terdapat gempa tektonik, gempa vulkanik, gempa runtuhan, dan gempa seismitas terinduksi.
Namun, gempa merupakan bencana yang tidak bisa diprediksi atau diperkirakan akan terjadi.
Karena manusia belum bisa menemukan alat yang khusus digunakan mendeteksi gempa.
Artinya, kita perlu mengetahui bagaimana cara menghadapi terjadinya gempa.