2. Lemas
Tanda yang satu ini biasanya langsung terlihat. Sebab, anjing merupakan hewan yang aktif.
Jika tiba-tiba ia terlihat lemas seperti tidak bertenaga, bisa jadi ia sedang merasa sedih.
3. Tak Tertarik Lagi dengan Mainannya
Anjing adalah salah satu hewan yang senang bermain.
Biasanya, ada mainan atau barang yang selalu menarik perhatiannya. Misalnya bola, boneka, atau lainnya.
Jika anjing tak lagi tertarik dengan benda-benda yang biasa menarik perhatiannya itu, bisa jadi ia sedang bersedih.
Baca Juga: Selamat! Anjing Peliharaan Sudah Percaya dengan Kita Jika Mereka Tunjukkan 7 Tanda Ini
4. Menolak Makanan Kesukaannya
Coba teman-teman perhatikan selera makannya, ya.
Kalau ia menolak makanan, bahkan makanan kesukaannya, bisa jadi ia sedang sedih.
5. Perubahan Sifat
Teman-teman juga perlu perhatikan sifat dan tingkah lakunya.
Jika anjing yang biasanya punya sifat periang, tiba-tiba berubah jadi lebih diam atau justru galak, pasti terjadi sesuatu padanya. Salah satunya adalah sedang sedih.