Bobo. id - Beberapa perilaku manusia, seperti menguap dapat dengan mudah menular di lingkungan sekitar.
Tahukah teman-teman bahwa otak kita memiliki kemampuan yang luar biasa dalam mengenali kondisi sekeliling.
Meniru tindakan yang kita lihat di sekitar kita adalah sebuah cara alamiah yang bisa kita lakukan untuk menunjukkan bahwa kita berempati terhadap orang lain.
Empati termasuk kemampuan untuk merasakan keadaan emosional orang lain, merasa simpatik, dan mencoba menyelesaikan masalah, dan bisa melihat dari sudut pandang orang lain.
Menguap, adalah salah satu contoh perilaku yang bisa menular. Kita seringkali menguap saat melihat orang menguap, atau sebaliknya.
Ternyata, ada 5 perilaku manusia yang bisa menular ke orang-orang di sekelilingnya. Apa saja itu?
1. Keputusan Mengambil Risiko
Saat teman-teman asyik bermain dengan kawan kalian, biasanya ada beberapa keputusan yang diambil bersama-sama.
Misalnya, melompat ke kolam bersama-sama, bermain memanjat pohon, mengayuh sepeda agak jauh dari rumah, dan hal-hal lainnya.
Baca Juga: Benarkah Menguap Bisa Menular pada Orang Sekitar? Inilah Fakta Menarik Menguap
Kenapa banyak orang setuju dengan satu keputusan, walau terkadang memiliki risiko bahaya? Ternyata keputusan mengambil risiko itu bisa menular ke orang lain, lo.
Sebuah studi yang dilakukan oleh ahli saraf di California Institute of Technology mengungkapkan bahwa keputusan mengambil risiko bisa menular ke orang lain juga.