Populasinya Semakin Terancam, Ketahui 5 Ciri Fisik Singa yang Hidup di Afrika

By Thea Arnaiz, Kamis, 6 Januari 2022 | 11:30 WIB
Cari tahu ciri-ciri fisik dari singa yang tinggal di Afrika. (pexels)

Tahukah teman-teman kalau singa mempunyai tiga jenis gigi? Ada gigi seri, gigi ini kecil dan ada di depan mulut, fungsinya untuk mencengkeram dan merobek daging.

Lalu, ada gigi taring, gigi ini terbesar dan panjangnya bisa mencapai 7 Centimeter, digunakan untuk merobek kulit dan daging.

Terakhir ada gigi geraham yang ada di belakang, gigi ini bukan lagi untuk merobek, melainkan untuk memotong daging.

O iya, singa bahkan bisa membuka rahangnya hingga selebar 28 Centimeter, lo! 

3. Kaki dan Cakar 

Jika di rumah teman-teman ada kucing, kaki dan cakar singa mirip sekali dengan kucing. Tetapi kaki dan cakar singa ukurannya jauh lebih besar.

Singa mempunyai lima jari di kaki depan dan empat jari di kaki belakang. Selain itu, cakar singa juga seperti kucing yang bisa disembunyikan dan ditarik ke luar untuk mencengkeram.

Baca Juga: Selain Dekat dengan Induknya, 3 Hewan Ini Punya Ayah yang Luar Biasa

Cakar singa bahkan bisa tumbuh sepanjang 3,8 Centimeter dengan kuat dan tajam.

Kebiasaan singa juga sama dengan kucing di rumah, yaitu menajamkan cakarnya di permukaan yang kasar seperti pohon. 

4. Lidah 

Selain kukunya yang tajam, lidah singa juga tajam, lo. Lidah singa terasa kasar dan sedikit tajam seperti amplas.