Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Apa Perbedaan Tanaman Pangan dan Tanaman Industri?

By Grace Eirin, Selasa, 11 Januari 2022 | 09:30 WIB
Perbedaan tanaman pangan dan tanaman industri. (FRANK MERIÑO/Pexels)

a. Serealia

Serealia yaitu jenis tumbuhan golongan padi atau rumput yang dibudidayakan untuk menghasilkan bulir berisi biji-bijian sebagai sumber karbohidrat.

Bahan pangan serealia menjadi sumber energi bagi tubuh manusia di seluruh dunia.

Contohnya ada padi, gandum, sorgum, dan jagung. 

b. Umbi-umbian

Tanaman umbi yaitu tanaman yang menghasilkan cadangan makanan dari akar tanaman serta memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi.

Contohnya ada singkong, ubi, kentang, dan sebagainya. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Mengapa Sumber Daya Alam Hayati Perlu Dilestarikan?

c. Biji-bijian

Tanaman biji yaitu tanaman penghasil biji, yang bijinya dapat dikonsumsi oleh manusia. 

Tanaman biji mengandung protein serta karbohidrat yang dibutuhkan manusia.

Namun biasanya tanaman biji tidak dikonsumsi sebagai makanan pokok, melainkan makanan tambahan. Contohnya ada kacang, kedelai, kacang hijau, kacang arab, dan sebagainya.