Seberapa Besar Kekuatan Petir ketika Menyambar? Inilah Proses Terjadinya

By Grace Eirin, Selasa, 11 Januari 2022 | 20:00 WIB
Bagaimana proses terjadinya petir yang menyambar? (Dmitry Zvolskiy/Pexels)

Pertemuan kedua muatan ini akhirnya menciptakan gaya listrik yang kuat pula.

Don MacGorman, fisikawan dan peneliti di National Ocean and Atmospheric Administration (NOAA) menjelaskan terjadinya petir. 

Menurutnya, sebuah kilatan petir dimulai di wilayah yang gaya listriknya sangat kuat, sehingga udara tidak bisa lagi menahannya. 

Artinya, ketika gaya listrik semakin besar, makan gaya listrik tersebut dapat memecah daya isolasi udara. 

Daya isolasi udara ini biasanya menyebabkan setiap muatan positif dan negatif di langit, terpisah. 

Dengan terbentuknya gaya listrik yang besar di udara, maka akan tercipta saluran yang sangat panas seperti kawat. 

Saluran panas tersebut menghubungkan muatan listrik positif dan negatif, kemudian memicu arus listrik yang sangat besar, yang kita kenal sebagai petir. 

Baca Juga: Saat Hujan Lebat, Orang Inggris Akan Menyebut Istilah 'Hujan Kucing dan Anjing', Kenapa Begitu?

Kekuatan Petir

Petir terus tumbuh dan membentang menuju ke arah tanah. 

Ketika sambaran petir ini menyentuh tanah, muatan badai di tanah terangkut oleh arus listrik besar dari petir. 

Sehingga petir dapat terbentuk seperti bercabang-cabang, atau seperti garpu yang menyentuh permukaan bumi.