Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Manfaat Tumbuhan bagi Lingkungan Sekitar

By Grace Eirin, Sabtu, 15 Januari 2022 | 09:00 WIB
Manfaat tumbuhan bagi lingkungan sekitarnya. (Pexels/Huy Phan)

Bobo.id - Teman-teman, ketika kamu menanam tanaman di sekitar rumah, apakah tujuanmu? 

Biasanya, tanaman hias ditanam untuk memperindah pemandangan rumah, menjadikan rumah terlihat asri dan sejuk, hingga memberikan oksigen pada makhluk hidup di sekitarnya. 

Kita semua tahu kalau tumbuhan menjadi sumber oksigen dari proses fotosintesis, yang berguna bagi kehidupan manusia dan hewan di Bumi. 

Namun, apakah hanya itu manfaat tumbuhan bagi lingkungan alam? 

Nah, pada pelajaran kelas 4 SD tema 6, kita akan mempelajari manfaat tumbuhan bagi lingkungan sekitar.

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Tumbuhan jadi Habitat Alami

Tumbuhan adalah satu sumber daya alam yang bisa dimanfaatkan manusia dan hewan. 

Bagi hewan, tumbuhan dijadikan sebagai tempat tinggal dan sumber mencari makanan. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Sebutkan Contoh Potensi Sumber Daya Alam di Pantai

Contohnya hewan yang habitatnya di hutan, tinggal di atas pohon, atau berlindung di dedaunan. 

Tanpa adanya tumbuhan, hewan-hewan ini tidak bisa menemukan tempat tinggal yang tepat.