Bagi kucing, kemampuan penglihatan itu sangat penting, lo.
Kemampuan penglihatan yang baik akan membuat kucing bisa bertahan di alam liar.
Bahkan, kucing yang sudah terbiasa dipelihara di rumah pun masih memiliki kemampuan yang sama.
Pupil mata vertikal yang bisa melebar dan menyempir itu menyebabkan kucing dapat melihat tikus berlarian dalam gelap atau burung kecil terbang melewati jendela.
Pupil mata vertikal milik kucing membuat cahaya masuk ke mata lebih cepat, yang dimanfaatkan oleh kucing sebagai keuntungan untuk bisa melihat pergerakan lebih cepat.
Kucing juga memiliki membran (lapisan tipis) khusus yang terletak di bagian belakang mata di belakang retina mata yang disebut 'tapetum lucidum'.
Tapetum adalah bagian yang membantu kucing bisa melihat dalam kegelapan atau cahaya minim.
Baca Juga: Bikin Penasaran, Mengapa Mata Kucing Bisa Bersinar di dalam Gelap? Ternyata Ini Alasannya
Cahaya yang ditangkap mata kucing akan dibiaskan oleh membran tapetum di bagian sel batang mata yang berfungsi untuk melihat di tempat gelap atau kurang pencahayaan.
Membran tapetum itu adalah alasan mengapa mata kucing tampak bersinar dalam gelap, karena cahaya memantulkannya dalam gelap.
Oleh sebab itu, secara alami kucing sebenarnya adalah hewan yang aktif di malam hari atau hewan nokturnal.
Selain itu, kucing memiliki alat indera untuk aktif di malam hari, yakni kumis kucing yang sangat peka dan indera pendengaran yang luar biasa.