Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 4, Penyebab Tekanan Darah Rendah pada Anak

By Niken Bestari, Kamis, 20 Januari 2022 | 08:00 WIB
Penyebab gangguan tekanan darah rendah. (Pixabay.com)

Bobo.id - Buku tematik Kelas 5 Tema 4 SD mengajarkan teman-teman untuk menjaga kesehatan organ peredaran darah.

Sesuai dengan tema buku, yakni Organ Peredaran Darah, teman-teman akan belajar banyak mengenai organ-organ peredaran darah hingga cara menjaga kesehatan organ peredaran darah.

Organ peredaran darah ada tiga, yakni jantung, pembuluh darah, dan darah.

Organ peredaran darah ini berfungsi mengalirkan nutrisi, oksigen, dan zat-zat penting ke seluruh tubuh.

Seperti organ tubuh lainnya, organ peredaran darah juga bisa mengalami gangguan jika tidak dijaga dengan baik.

Salah satu gangguan organ peredaran darah adalah tekanan darah rendah.

Gangguan tekanan darah rendah ini sama seperti yang dialami Edo yang bisa teman-teman temukan ceritanya di buku tematik Kelas 5 Tema 4 di halaman 80.

Lalu, apakah penyebab gangguan darah rendah seperti yang dialami Edo?

Pengertian dan Penyebab Tekanan Darah Rendah

Baca Juga: 5 Contoh Gangguan Organ Peredaran Darah, Materi Tematik Kelas 5 SD Tema 4

Tekanan darah rendah atau hipotensi adalah suatu kondisi di mana angka tekanan darah tubuh berada di bawah angka normal.

Selain itu, tekanan darah rendah menandakan bahwa jantung, otak, dan beberapa bagian tubuh lainnya tidak mendapatkan pasokan darah yang membawa nutrisi, oksigen, dan zat penting lainnya.