Tak Perlu Beli Lagi, Ini Cara Membuat Tteokbokki Seenak dari Korea Selatan 

By Thea Arnaiz, Jumat, 21 Januari 2022 | 19:30 WIB
Resep tteokbokki yang enak dan lezat. (gilwe1314/pixabay)

Cara Membuat Tteokbokki: 

1. Kita perlu menghancurkan ikan teri, bawang bombay, 2 siung bawang putih dengan mesin penghalus atau mencacahnya.

Setelah itu, masak dengan kombu dan tambahkan 4 gelas air dan masak hingga mendidih di dalam panci kecil.

Gunakanlah api sedang dan setidaknya dimasak selama 15 hingga 45 menit agar semakin harum. 

2. Setelah itu, saring kaldu ikan teri dan buang ampasnya. Setelah itu masukkan kembali ke dalam panci dan panaskan di atas api sedang. 

Baca Juga: Sate Bola-Bola Ikan Tahu, Sajian Makan Malam Enak Kaya Protein

3. Lalu, kita tambahkan gochujang, kecap, dan gochugaru. Jika sudah tercampur tambahkan lagi air dan masak hingga mendidih. 

4. Selama menunggu saus campuran kaldu, gochujang, kecap, dan gochugaru matang. Kita perlu memanaskan minyak dalam wajan yang besar dengan api sedang. 

5. Jika sudah panas tambahkanlah kue beras dan odeng. Masaklah bersama irisan bawang merah, 6 siung bawang putih dan aduk terus hingga melunak. 

6. Jika sudah campurkan saus gochujang, kecap, dan gochugaru tadi ke dalam wajan dan diaduk-aduk agar tercampur rata. 

7. Biarkan mendidih dan jangan diaduk lagi hingga saus mengental. 

8. Terakhir tambahkan bok choy dan daun bawang. Biarkna agak layu dan kecilkan api. 

9. Akhirnya, tteokbokki bisa kita nikmati selgi hangat. Teman-teman juga bis amenambahkan telur rebus, biji wijen, keju, atau sosis. 

Nah, itulah cara membuat tteokbokki seenak yang dari Korea Selatan. Tteokbokki pun bisa dijadikan camilan di waktu senggang bersama teman lainnya.

(Penulis: Yana Gabriella Wijaya)

Tonton video ini, yuk!

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.