Bukan Disimpan di Kulkas, Begini Cara Menyimpan Cokelat dengan Benar

By Niken Bestari, Minggu, 23 Januari 2022 | 20:00 WIB
Sebaiknya jangan simpan cokelat dalam kulkas. (Pixabay.com)

Bobo.id - Cokelat adalah camilan yang menjadi kesukaan banyak orang.

Bahkan banyak orang sering membeli cokelat dalam jumlah banyak untuk disimpan dan baru dimakan pada saat-saat tertentu.

Apakah teman-teman juga sering melakukan itu?

Menyimpan camilan cokelat memang sering dilakukan, sebab kadangkala kita merasa sayang untuk menghabiskan cokelat dalam sekali makan.

Biasanya, cokelat akan disimpan di dalam kulkas. Bagaimana dengan teman-teman?

Ternyata, menyimpan cokelat di kulkas ini tidak disarankan, lo.

Yuk, simak cara menyimpan cokelat berikut ini.

Cara Terbaik Menyimpan Cokelat

penyimpanan cokelat yang tepat adalah kunci untuk menjaga rasa cokelat agar sama lezatnya dengan sebelumnya.

Baca Juga: Masih Sering Dilakukan, Ini Bahaya Campurkan Jenis Makanan Tertentu, Salah Satunya Mencampur Susu dan Cokelat

Secara umum, yang terbaik adalah menyimpan cokelat pada suhu kamar atau di suhu ruang.

Cokelat harus tersimpan di suhu ruang dalam keadaan masih terbungkus dan jauh dari panas dan air.