Kenapa Permukaan Laut Selalu Tampak Biru? Ini Penjelasan Menurut Sains

By Amirul Nisa, Senin, 24 Januari 2022 | 14:00 WIB
Alasan kenapa permukaan laut berwarna biru. (moorpheus/Pixabay)

Bobo.id - Teman-teman pasti pernah melihat sebuah gambar yang memberikan warna biru pada laut.

Warna itu diberikan bukan tanpa alasan, karena pada nyatanya saat teman-teman melihat laut dari kapal atau tepi pantai, warna biru akan sangat dominan.

Sedangkan saat melihat air di dalam gelas akan berwarna bening.

Tapi kenapa permukaan laut selalu berwarna biru?

Hal ini tentu akan membuat teman-teman bingung dengan warna air sebenarnya.

Warna biru yang ada di permukaan laut sebenarnya berkaitan dengan cahaya dari langit.

Namun sebelum membahas alasan warna air laut, teman-teman perlu tahu fakta unik dari cahaya yang berkaitan dengan warna permukaan laut.

Fakta Unik Cahaya

Seorang ilmuan cuaca dari Australian Bureu of Meteorologi, Justin Peter menjelaskan secara fisika tentang cahaya yang berkaitan dengan warna permukaan laut.

Baca Juga: Mudah Ditemukan di Permukaan Air Laut, Makhluk Apakah Plankton Itu?

Dalam penjelasannya, ada beberapa fakta menarik tentang cahaya.

Cahaya yang sering teman-teman lihat merupakan cahaya putih dengan beberapa partikel kecil di dalamnya.