Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 9, Apa Saja Dampak Penemuan Galileo Galilei?

By Thea Arnaiz, Rabu, 26 Januari 2022 | 09:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 tema 9, apa saja dampak penemuan dari seorang ilmuwan Galileo Galilei. (Foto oleh Juan Martin Lopez dari Pexels)

Bobo.id - Kali ini kita sampai pada pelajaran tematik kelas 6 SD tema 9, subtema 3, tepatnya halaman 141.

Tahukah teman-teman kalau sebelum kita hidup di era modernisasi seperti saat ini, manusia terus melakukan inovasi?

Manusia terus mengembangkan penemuan-penemuan terdahulu agar semakin sesuai dengan kebutuhan manusia.

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi ini tidak bisa lepas dari jasa para ilmuwan terdahulu.

Coba teman-teman lihat peralatan yang ada di sekitar. Apa yang teman-teman pakai sekarang ini adalah hasil perkembangan ilmu pengetahuan teknologi.

Lalu, bagaimana dengan penemuan benda-benda langit? Tentu sama saja, awalnya pengetahuan ini tidak diketahui, lo.

Namun, sekarang kita bisa dengan mudah mengamati pergerakan planet lain dan bintang-bintang.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang penemuan benda-benda langit ini. Yuk, simak teks informasi berikut dan temukan kunci jawabannya. 

Galileo Galilei, Mencoba untuk Membuktikan 

Baca Juga: Materi Bahasa Inggris 'Our Body', Kosakata Anggota Tubuh dan Contoh Kalimat

Pasti kamu pernah mendengar nama Galileo Galilei. Ia adalah seorang ilmuwan asal Italia kelahiran tahun 1564. Sumbangan penemuannya memberi banyak pengaruh pada dunia ilmu pengetahuan. Galileo tidak selalu menjadi penemu, tetapi ia dapat menggunakan sebuah penemuan untuk menghasilkan penemuan besar lainnya. 

Galileo bukanlah penemu teleskop yang pertama. Akan tetapi ia mengetahui tentang penemuan teleskop saat itu dari seorang pembuat kacamata dari Belanda. Ia lalu tertarik untuk mengembangkan teleskop buatannya sendiri. Lalu ia memanfaatkannya untuk melakukan pengamatan dunia angkasa luar. Pada bulan Maret 1610, Galileo mempublikasikan sebuah buklet kecil yang berjudul The Starry Messenger. Buklet ini mengungkapkan beberapa penemuan angkasa luar yang menarik. Salah satu penemuan Galileo saat itu adalah tentang bulan. Ia menemukan bahwa permukaan bulan tidak rata dan halus, seperti yang digambarkan dalam puisi-puisi. Bulan ternyata dipenuhi kawah dan gunung.