Pengertian dan Cara Membaca Kamus yang Benar, Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Senin, 31 Januari 2022 | 09:00 WIB
Cara membaca kamus yang benar. (akirEVarga/Pixabay)

1. Tentukan Kata Dasar

Untuk membaca kamus, teman-teman perlu menentukan kata dasar dari kata yang akan dicari maknanya.

Kata dasar merupakan kata yang menjadi dasar dari bentuk kata.

Contohnya kata membaca yang memiliki kata dasar baca, atau kata memotong yang berasal dari kata dasar potong.

2. Cara Huruf Pertama

Setelah menemukan kata dasar yang akan dicari maknanya, teman-teman bisa mencari berdasarkan huruf pertama kata dasar.

Setiap kamus dibuat dengan kata-kata yang disusun alfabetis.

Baca Juga: Mencari dan Menjelaskan Kata-Kata tentang Cuaca dari Surat untuk Komang, Materi Kelas 3 SD Tema 5

Dan tidak jarang setiap kamus akan memberikan tanda halaman sesuai huruf pertamanya.

Teman-teman bisa langsung mencari bagian huruf pertama yang diperlukan.

3. Buka Kamus Sesuai Halaman

Setelah membuka halaman sesuai huruf pertaman, teman-teman bisa mulai mencari kata yang diperlukan.