Benarkah Gejala Omicron Mirip dengan Gejala Flu Biasa? Kenali Perbedaannya

By Grace Eirin, Jumat, 4 Februari 2022 | 12:00 WIB
Perbedaan gejala COVID-19 varian omicron dengan gejala flu biasa. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Perbedaan Gejala Omicron dengan Flu Biasa

1. Nyeri tenggorokan dan gatal

Jika salah satu gejala yang dirasakan adalah nyeri tenggorokan dan gatal sebaiknya segera melakukan pengecekan.

Pasalnya, nyeri tenggorokan dan gatal jarang dijumpai pada gejala flu biasa. Sebaliknya, gejala ini ditemukan pada pasien terinfeksi varian Omicron.

2. Batuk kering

Orang yang mengalami flu jarang bergejala batuk. Sementara pada penderita virus corona varian sebelumnya, batuk kering menjadi salah satu indikasinya.

3. Kehilangan indera penciuman dan sesak napas atau napas pendek

Meskipun kedua gejala ini jarang ditemui pada pasien Omicron, namun jika masyarakat merasakannya besar kemungkinan terinfeksi virus Covid-19 varian sebelumnya.

(Penulis : Alinda Hardiantoro)

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.