Jangan Langsung Dibuang, Ini Cara Hilangkan Jamur dan Noda Hitam pada Alat Masak Kayu

By Amirul Nisa, Senin, 7 Februari 2022 | 17:45 WIB
Cara hilangkan noda hitam pada alat masak berbahan kayu. (krrajan/pixabay)

Bobo.id - Memiliki alat masak atau makan berbahan kayu memang lebih aman, karena tidak meninggalkan noda goresan.

Namun perlengkapan makana atau masak dari bahan kayu bisa dengan mudah mendapatkan noda hitam.

Bila ada alat masak atau makan berbahan kayu sudah menghitam teman-teman tidak perlu langsung membuangnya.

Meski sudah memiliki noda hitam, teman-teman masih bisa membersihkannya menggunakan beberapa bahan alami.

Berikut beberapa bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan noda hitam dan jamur pada alat masak berbahan kayu.

1. Gunakan Cuka

Bahan pertama yang bisa digunakan adalah cuka yang bisa teman-teman temukan dengan mudah di rumah.

Teman-teman cukup merendam alat masak atau makan berbahan kayu dengan menggunakan cuka.

Lakukan perendaman selama semalamam, kemudian bersihkan pada pagi harinya.

Baca Juga: Jangan Cuci dengan Sabun, Ini Cara Merawat Cobek Batu Agar Selalu Bersih dan Tidak Berpasir

Kandungan yang ada di dalam cuka bisa membantu mengangkat noda dan kerak yang ada pada perkakas kayu.

2. Garam dan Lemon