Selalu Jadi Tokoh yang Lambat tapi Bijak dalam Dongeng, Ini 4 Fakta Kura-Kura di Dunia Nyata #MendongenguntukCerdas

By Amirul Nisa, Rabu, 9 Februari 2022 | 18:15 WIB
Fakta unik kura-kura yang selalu jadi tokoh lambat dan bijak di dunia dongeng. (PoldyChromos/Pixabay)

Bahkan rata-rata kura-kura hanya bergerak enam km per jam saat di darat.

Tapi saat berada di air, kura-kura bisa berenang dengan kecepatan 35 km/jam.

2. Tidak Semua Berumur Ratusan Tahun

Kura-kura sering digambarkan sebagai tokoh yang bijak karena mampu hidup hingga ratusan tahun.

Hal itu memanglah benar, tapi tidak semua jenis kura-kura hidup selama itu.

Ada bebrapa jenis kura-kura yang hanya hidup selama 20 hingga 40 tahun saja.

Lama hidup kura-kura juga dipengaruhi oleh makanan dan tempat tinggalnya.

Baca Juga: Dongeng Anak: Asal Mula Jambi #MendongenguntukCerdas

Bila kura-kura tidak mendapat tempat tinggal yang nyaman dan aman, bisa jadi hewan ini hanya bertahan puluhan tahun saja.

3. Tidak Bisa Keluar dari Tempurung

Teman-teman pasti pernah mengira kura-kura akan keluar dari tempurungnya dan berganti tempat.

Tapi hal itu tdak mungkin terjadi, karena tempurung kura-kura adalah bagian tubuh dari hewan itu.