BERITA POPULER: Fakta Menarik Kapal Selam hingga Hal yang Harus Dilakukan Jika Kontak dengan Pasien Omicron

By Sarah Nafisah, Minggu, 13 Februari 2022 | 10:00 WIB
Fakta menarik kapal selam (Gambar oleh David Mark dari Pixabay )

Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita apa saja yang populer di situs Bobo.id pada Sabtu, 12 Februari 2022, yuk!

Ada artikel tentang fakta menarik kapal selam hingga hal yang harus dilakukan jika kontak dengan pasien omicron.

1. Indonesia Bakal Beli Kapal Selam Scorpene Buatan Prancis, Ini 3 Fakta Menarik dari Kapal Selam

Tahukah teman-teman, Menteri Pertahanan kita yaitu Bapak Prabowo Subianto berencana membeli dua kapal selam buatan Prancis.

Kapal selam bernama Scorpene ini rencananya akan dibeli oleh Indonesia dan termasuk pembelian kerja sama di bidang penelitian dan pengembangan.

Pembelian ini sudah disetujui oleh PT PAL Indonesia (industri pembuatan kapal) dan NAVAL Group dari Prancis.

Kapal selam Scorpene adalah jenis kapal selam bertenaga diesel-listrik.

Kapal selam ini mempunyai keunggulan dengan kemampuannya melakukan penyamaran yang lebih baik dan tidak mudah dideteksi, dengan inframerah, suara, magnet, ataupun elektromagnetik.

Yuk, simak fakta-fakta tentang kapal selam di sini.

Baca Juga: BERITA POPULER: Syarat-Syarat Pasien Omicron Bisa Selesai Isolasi hingga Efek Long COVID pada Anak-Anak

2. Bikin Awet dan Tak Cepat Busuk, Ini 4 Cara Tepat Menyimpan Stroberi

Siapa yang tidak suka buah stroberi? Buah stroberi ini ada yang rasanya manis dan ada juga yang sedikit asam.