Jika kebiasaan ini tidak segera kita ubah, teman-teman akan berisiko terkena penyakit jantung koroner yang berbahaya.
2. Cabai dan Paprika
Jangan pernah memanaskan cabai dan paprika ke dalam microwave. Hal ini karena keduanya mengandung zat alami beracun ketika dipanaskan di dalam microwave.
Bahkan senyawa capcaisin yang memberikan rasa terbakar bisa menguap dan membentuk gas yang memicu kebakaran.
Tentu hal ini membahayakan, apalagi microwave dinyalakan menggunakan aliran listrik.
Oleh karena itu, jangan sampai teman-teman memanaskan cabai dan paprika ke dalam microwave.
3. Sayuran
Baca Juga: Selain untuk Memanaskan Makanan, Ada Juga 3 Kegunaan Lain dari Microwave yang Bisa Kamu Coba
Sayuran sebaiknya tidak dipanaskan menggunakan microwave sampai suhu tertinggi.
Karena, bukannya menyehatkan dan mendapatkan nutrisi sayuran. Justru proses memasak sayuran seperti ini hanya menghilangkan nutrisi pada sayuran.
Bahkan, kandungan antioksidan sayuran berkurang banyak dan memicu perkembangan sel kanker.
Oleh karena itu, jika ingin memanaskan sayuran di dalam microwave, cukup gunakan suhu sedang dan segera keluarkan jika sudah cukup matang.