Contoh Soal dan Pembahasan Materi Organ Tumbuhan untuk Fotosintesis

By Grace Eirin, Jumat, 25 Februari 2022 | 12:00 WIB
Organ-organ tumbuhan yang berperan dalam fotosintesis. (brgfx/freepik)

Pembahasan: 

Selain klorofil, ada organ tumbuhan bernama stomata yang tak kalah penting dalam proses terjadinya fotosintesis.

Stomata yang berada di jaringan epidermis daun, berfungsi untuk membuka dan menutup sesuai dengan kondisi lingkungan. 

Pada siang hari, umumnya stomata akan terbuka sehingga karbon dioksida dapat masuk ke dalam daun untuk digunakan dalam fotosintesis. 

Namun, pada tumbuhan yang dapat hidup di daerah kering, stomatanya akan terbuka pada malam hari. 

3. Apa perbedaan klorofil dan kloroplas? 

Pembahasan: 

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Variasi dan Kombinasi Gerak Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif Permainan Bola Besar

Klorofil dan kloroplas terletak di jaringan palisade pada daun. 

Jaringan palisade adalah jaringan parenkim yang mempunyai kloroplas dengan jumlah banyak, dan berada di dalam jaringan parenkim atau jaringan dasar. 

Meskipun namanya hampir mirip, klorofil dan kloroplas adalah dua hal yang berbeda. 

Kloroplas merupakan jenis organel plastid, yang ditemukan dalam sel-sel tumbuhan dan eukariota yang berfotosintesis lainnya.