7 Cara Mengatasi Pencemaran Tanah, Salah Satunya Tidak Pakai Kemasan Sekali Pakai

By Thea Arnaiz, Jumat, 25 Februari 2022 | 19:45 WIB
Cara mengatasi pencemaran tanah agar tanah kembali sehat dan subur. (Foto oleh Flora Westbrook dari Pexels)

Apalagi, kegiatan pertanian yang melibatkan penggunaan pupuk kimia dan pestisida juga bisa mengubah nutrisi dalam tanah.

Meskipun baik bagi kesuburan, nutrisi, dan kesehatan tanaman, tetapi penggunaannya dalam jangka waktu panjang adalah penyebab pencemaran tanah, lo. 

2. Mengurangi Wasted Footprint oleh Manusia 

Tahukah teman-teman apa itu wasted footprint? Wasted footprint adalah limbah yang sulit terurai, sampah hasil dari aktivitas manusia.

Wasted footprint ini berupa sampah plastik, sampah kertas, sampah elektronik, sampah logam, dan lain-lain.

Oleh karena itu, manusia harus berusaha mengurangi wasted footprint sebisa mungkin.

Dengan begitu, sampah-sampah yang sulit terurai bisa lebih dikurangi.

Baca Juga: Lelah Lihat Semut Berkeliaran di Rumah? Usir dengan 5 Cara Ini, Salah Satunya Menggunakan Tanah Diatom

Manusia bisa mengurangi wasted footprint dengan cara, mendaur ulang, mengurangi, dan penggunaan kembali. 

3. Pencucian Tanah 

Langkah ini jadi salah satu cara untuk menghilangkan segala macam bentuk kontaminasi yang ada di dalam tanah.

Pencucian tanah ini bisa menggunakan air bersih dan memisahkan tanah yang sudah terkontaminasi dengan tanah yang belum terkontaminasi oleh polutan.