Selanjutnya, kita juga bisa menyiapkan keset di pintu masuk, lo. Dengan cara ini, teman-teman pasti langsung menyeka kaki sebelum masuk ke rumah.
Cara ini bisa mengurangi jumlah debu yang ada di dalam ruangan. Keset juga perlu dibersihkan secara rutin jika sudah terlihat kotor atau dipenuhi banyak debu.
Cucilah dengan sabun dan keringkan, lalu sedot dengan penyedot debu. Hal ini agar, keset bersih kembali dan tidak membawa debu masuk ke dalam rumah.
3. Membersihkan Saluran Udara
Saluran udara seperti ventilasi juga harus sering dibersihkan, lo. Karena, ventilasi yang tidak pernah dibersihkan bisa meniupkan debu yang menempel di permukaan kerangka ventilasi.
Tentu saja ini merugikan teman-teman, bukannya membawa udara segar. Ventilasi kotor hanya menghembuskan udara yang dipenuhi debu kotor.
Ruangan di rumah pun lebih mudah berdebu dan kualitas udara jadi buruk.
Baca Juga: Jangan Tunggu sampai Debu Menumpuk, 5 Tips Mudah Bersihkan Jendela Rumah
4. Membersihkan Debu di Kasur
Kasur juga jadi tempat debu dan kotoran menempel, jadi kita juga harus membersihkannya secara rutin.
Teman-teman kemungkinan melihat kasur terlihat bersih, tapi kasur sebenarnya menumpuk debu, kulit mati, ketombe, dan tungau, lo.
Jadi, cara membersihkannya adalah dengan menggunakan penyedot debu dan mengganti seprai, serta selimut secara teratur.