Terlihat Mirip, Sebenarnya Inilah Perbedaan antara Serigala dan Koyote, Sudah Tahu?

By Grace Eirin, Rabu, 9 Maret 2022 | 19:00 WIB
Serigala, hewan karnivora liar yang pemalu pada manusia. (Pexels/Petr Ganaj)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu menonton sebuah film dokumenter khusus tentang serigala atau koyote

Melihat kedua hewan ini sekilas nampaknya mirip. Hal ini tidak mengherankan, sebab baik serigala maupun koyote berasal dari genus Canis

Serigala adalah hewan liar yang masuk dalam keluarga anjing dengan nama ilmiah Canis lupus.

Sementara saudaranya, koyote, merupakan anggota keluarga anjing yang memiliki nama ilmiah Canis latrans

Nah, saat ini kita akan mengenal kedua hewan yang bersaudara ini dari beragam ciri dan fakta uniknya. Yuk, simak!

Sumber Makanannya

Meskipun dari keluarga yang sama, kedua hewan ini ternyata memiliki selera dan kebutuhan makan yang berbeda, lo. 

Serigala merupakan hewan karnivora, yang suka memakan daging rusa, rakun, dan mamalia kecil seperti kelinci atau tikus. 

Serigala biasanya bisa makan daging sebanyak 2 kilogram lebih setiap harinya. 

Baca Juga: Seekor Rusa Terinfeksi Varian Virus Corona, Apakah Virus Corona Menular dari Hewan ke Manusia?

Sementara itu, koyote merupakan hewan omnivora yang suka makan kelinci, tikus, ikan, rusa, bahkan juga buah dan rumput. 

Karena mudah menemukan makanan di sekitarnya, maka koyote disebut sebagai hewan yang mudah beradaptasi.