Bobo.id - Planet Bumi adalah satu-satunya planet di Tata Surya yang memiliki kehidupan.
Selain karena memiliki posisi yang strategis di Tata Surya, kehidupan di Bumi juga ditunjang oleh lapisan pelindung, yakni atmosfer.
Lapisan atmosfer memiliki ketebalan sekitar 1000 kilometer yang terbagi-bagi menjadi beberapa lapisan.
Salah satu lapisan penyusun atmoster adalah lapisan termosfer.
Lapisan termosfer sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia karena lapisan ini berfungsi sebagai tempat penyerapan radiasi sinal X dan bisa dimanfaatkan untuk memantulkan gelombang radio.
Yuk, ketahui lebih lanjut tentang lapisan termosfer berikut ini.
Ciri-ciri Lapisan Termosfer
Lapisan termosfer dikenal juga dengan nama ionosfer.
Termosfer terletak di ketinggian 500 sampai 1.000 kilometer di atas permukaan tanah.
Baca Juga: Mengenal 6 Lapisan Atmosfer dan Manfaatnya untuk Bumi
Apakah teman-teman pernah mendengar fenomena aurora? Aurora adalah fenomena cahaya cantik seperti tirai di Kutub Utara dan Kutub Selatan.
Nah, cahaya aurora ini terbentuk di lapisan termosfer.
Pada lapisan ini, energi dan radiasi ultraviolet dari Matahari diserap.
Penyerapan energi dan radiasi matahari ini akan menyebabkan suhu pada lapisan termosfer naik hingga ratusan derajat Celsius.
Suhu di lapisan termosfer bervariasi dari 500 sampai 2.000 derajat Celsius, lo!
Lapisan termoster memiliki udara yang sangat tipis.
Gas yang bisa ditemukan di lapisan termosfer adalah atom oksigen (O), atom nitrogen (N), dan helium (He).
Bahkan, sebagian ahli mendefinisikan lapisan termosfer sudah termasuk bagian luar angkasa karena terletak di atas 100 kilometer dari permukaan Bumi.
Selain itu, di termosfer tidak lagi memiliki udara yang cukup.
Baca Juga: Apa Jadinya Kalau Bumi Tidak Punya Atmosfer? Cari Tahu Bedanya Atmosfer Bumi dan Planet Lain, yuk!
Manfaat Lapisan Termosfer Bagi Kehidupan Manusia
Lapisan termosfer sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia karena lapisan itu berfungsi dalam dua hal.
Pertama, lapisan termosfer menjadi tempat mengorbitnya satelit buatan manusia.
Sama seperti lapisan atmosfer lainnya, di termosfer juga terdapat gelombang yang membantu energi terus bergerak, termasuk satelit buatan.
Para insinyur yang membuat satelit juga harus mempertimbangkan ketinggian satelit yang agar satelit tetap bisa bergerak dengan stabil di lapisan atmosfer.
Fungsi kedua lapisan termosfer adalah menyerap sebagian besar panas dari Matahari agar suhu di permukaan Bumi tidak terlalu panas.
Jadi, walaupun kepadatan gas di lapisan ini sangat rendah, tapi aktivitas molekul di lapisan ini sangat aktif.
Jika tidak ada lapisan termosfer, maka panas dari sinar Matahari akan menembus Bumi tanpa perlindungan, sehingga kehidupan di Bumi akan terganggu.
Nah, itulah ciri dan manfaat lapisan termosfer bagi manusia.
(Penulis: Nadia Faradiba)
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.