Karena itu, jika anjing sakit, segeralah bawa ke dokter hewan dan berikan obat yang memang khusus untuk anjing, ya!
9. Teh
Baca Juga: Tidak Khawatir Lagi, Begini Tips Aman Membersihkan Kutu pada Hewan Peliharaan
Teh adalah minuman yang biasa kita minum sehari-hari.
Tapi, teh akan membuat anjing mengalami muntah, diare, keracunan hati dan sistem saraf.
Sebab, teh mengandung zat kafein dan catechin yang beracun untuk anjing.
10. Produk Susu
Produk susu entah itu susu maupun keju bisa berakibat fatal pada anjing jika kita terlalu banyak memberikannya, namun masih banyak orang yang memberikan susu sapi pada anjingnya dengan sembarangan.
Sebagian besar anjing tidak bisa mencerna gula laktosa pada susu sapi, sehingga anjing bisa terkena diare jika terlalu banyak mengonsumsi produk susu dan olahannya.
Jika teman-teman ingin memberikan susu pada anjing, maka pilihlah susu untuk anjing.
Nah, itulah makanan manusia yang sangat berbahaya bagi anjing.
Jangan sekali-kali memberikan makanan di atas jika tak ingin anjing teman-teman sakit, ya!
Kuis! |
Organ anjing apa yang akan rusak jika kita berikan terlalu banyak makanan tinggi gula? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.