Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Apa yang Menyebabkan Negara Thailand Dinamakan 'Thailand'?

By Thea Arnaiz, Selasa, 5 April 2022 | 11:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas kelas 6 SD/MI tema bumiku, apa yang menyebabkan negara Thailand dinamakan “Thailand (pexels)

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang materi ini, teman-teman bisa mengerjakan soalnya seperti berikut ini. Yuk, kerjakan! 

Apa yang menyebabkan negara Thailand dinamakan “Thailand”? 

Jawaban: 

Negara Thailand dinamakan “Thailand” karena diambil dari Bahasa Thai (bahasa nasional negara Thailand), yaitu Prathet Thai yang artinya “Tanah Kebebasan”, disebut juga Mueang Thai yang diartikan sebagai negeri Thai.

Hal ini karena, Thailand jadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang tidak pernah dijajah oleh bangsa barat.

Thailand sendiri mempunyai bentuk pemerintahan monarki konstitusional. Sebelum perubahan bentuk pemerintahan, Thailand sendiri lebih dikenal sebagai negeri Siam.

Penggunaan nama Siam berakhir pada 1932 akibat kudeta yang mengakhiri bentuk pemerintahan monarki absolut.

Baca Juga: Mengenal Fungsi Mata Angin Bagi Manusia, Materi Bahasa Indonesia Kelas 3 SD

Lalu, nama Thailand mulai diperkenalkan sebagai nama resmi negara pada 1939 oleh Perdana Menteri Plaek Pibulsonggram. 

Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah. 

Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Kurikulum 2013 Revisi, Penerbit Masmedia.

Kuis!
Apa nama asli ibu kota negara Thailand?
Petunjuk: Cek di halaman 1!

Tonton video ini, yuk! 

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.