Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Jenis-Jenis Kalimat

By Amirul Nisa, Rabu, 13 April 2022 | 12:00 WIB
Mengenal berbagai jenis kalimat. (Photo by Karolina Grabowska from Pexels)

Bobo.id - Saat belajar tentang Bahasa Indonesia, teman-teman tentu tidak akan asing dengan kosakata, kalimat, paragraf, atau teks.

Dengan beberapa kosakata, teman-tema bisa membentuk kalimat dan dari beberapa kalimat bisa terbentuk paragraf hingga menjadi sebuah teks.

Namun, kalimat sendiri memiliki beragam jenis yang berbeda-beda dari segi fungsi, pengucapan, hingga frasanya.

Untuk mempelajari tentang kalimat, simak contoh soal dan pembahasan berikut ini.

1. Apakah yang dimaksud kalimat?

Pembahasan

Kalimat merupakan unsur yang ada dalam sebuah bidang bahasa atau sastra dan menjadi penyusun sebuah paragraf.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kalimat merupakan kesatuan ujar yang mengungkapkan suatu konsep pikiran dan perasaan.

Pada pengertian lain, kalimat juga disebut sebagai sekelompok kata yang mengungkapkan sebuah gagasan secara menyeluruh dengan mengajukan pertanyaan, berseru, atau memberikan perintah.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Berbagai Jenis Iklan

Sebuah kalimat juga akan terdiri dari beberapa unsur, seperti subjek, predikat, objek, keterangan, dan juga pelengkap.

2. Sebutkan jenis-jenis kalimat berdasarkan pengucapan!