Sebagai warga negara yang baik, kita tidak bisa menebang pohon sembarangan.
Hal ini karena, pohon penting untuk menyerap air hujan, menyimpan persediaan air, dan sebagai penghasil oksigen.
3. Tidak melakukan perburuan liar
Jangan sampai kita memburu hewan liar sembarangan, bahkan hewan langka yang dilindungi.
Apalagi, hewan yang dilindungi tersebut mempunyai populasi yang rendah dan tidak cepat bereproduksi.
Oleh karena itu, jagalah keberadaan hewan agar kehidupan alam bisa seimbang.
4. Mengurangi penggunaan bahan kimia
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Usaha Perseorangan
Bahan kimia bisa merusak lingkungan dengan mencemari tanah, udara, dan perairan. Untuk itu, kurangi penggunaan bahan kimia dan pabrik harus mengolah limbahnya dengan baik.
5. Mengurangi polusi udara
Udara yang dibutuhkan manusia adalah udara yang bersih dan segar. Dengan adanya polusi udara, maka manusia tidak bisa mendapatkan udara yang sehat.
Jadi, kurangilah pembakaran yang tidak perlu karena menghasilkan karbon dioksida dan zat racun lainnya.