Lucu dan Menggemaskan, Seekor Singa Laut Ditemukan Berenang dan Menumpang Tidur di Hotel

By Grace Eirin, Sabtu, 30 April 2022 | 16:00 WIB
Seekor singa laut berbaring dengan santai di sebuah hotel. (Hotel Solymar/The Dodo)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu tidak sengaja menemukan hewan tersesat di sekitarmu?

Hewan yang tersesat harus segera ditolong dan dikembalikan ke habitatnya agar mereka merasa senang bisa pulang. 

Namun kenyataannya, ternyata ada hewan tersesat yang menikmati waktu dan tempat di mana ia tersesat sambil bersantai, lo. 

Hewan tersebut adalah seekor singa laut, yang tidak sengaja ditemukan di wilayah Hotel Solymar, di Pantai Puerto Ayora, Kepulauan Galapagos. 

Para pengunjung dan petugas hotel bingung bagaimana bisa seekor singa laut tersesat di kolam renang hotel?

Ternyata singa laut tersebut bukan hewan asing yang tersesat, melainkan memang pelanggan tetap yang sering berkunjung. 

Singa laut tersebut bahkan punya nama, yaitu Wendy. Wendy adalah singa laut lokal yang selalu berkunjung ke Hotel Solymar. 

Para petugas hotel juga menganggap Wendy sebagai pengunjung istimewa yang harus didahulukan. 

Orang-orang tidak benar-benar tahu kapan Wendy pertama kali muncul di Hotel Solymar, namun semenjak ia datang, ia selalu berkunjung.

Baca Juga: Lucu dan Tak Terduga, Ini Kisah Jalinan Persahabatan Unik antara Tarantula dan Kodok

Biasanya, Wendy akan menghabiskan waktu seharian untuk berenang bebas di lautan, sesuai dengan waktu yang inginkan.

Setelah merasa cukup bersenang-senang, Wendy akan kembali berenang di kolam renang hotel dan tidur siang di kursi santai hotel. 

Keistimewaan Wendy yang tidak didapatkan oleh pengunjung hotel lainnya adalah Wendy tidak perlu membayar untuk menikmati fasilitas hotel. 

Meskipun begitu, tidak ada satu orang pun yang marah atau merasa iri kepadanya, sebab Wendy adalah singa laut yang selalu terlihat bahagia. 

Fakta Unik Singa Laut

Ketika bepergian, singa laut akan bergerombol menjadi sekelompok, dengan satu kelompok berjumlah 12 ekor. 

Singa laut suka berkelompok untuk saling melindungi diri dari predator. Predator singa laut ini adalah paus pembunuh, hiu, serigala, dan beruang kutub.

Singa laut yang disebut mamalia ini berkembang biak dengan cara melahirkan. 

Setiap masa kehamilan, singa laut harus menjaga anaknya di dalam perut selama 11 bulan. Uniknya, anak-anak singa laut langsung bisa berenang seketika setelah lahir. 

Baca Juga: Bikin Takjub dan Gemas, Anjing Ini Berhasil Melahirkan 13 Anak Anjing yang Lucu

Singa laut yang paling cepat di dunia yaitu singa laut dari California, mereka bisa menyelam hingga kedalaman 274,32 meter. 

Ketika menyelam, singa laut California bisa bertahan di dalam air selama 10 menit. 

Ini karena kemampuan unik mereka dalam memperlambat detak jantung, sehingga tidak perlu bernapas di dalam air.

Karena kemampuan inilah, singa laut unggul dalam mengejar ikan, cumi, dan kerang.

Umumnya, singa laut dapat berenang sejauh 274 meter di bawah permukaan air. Namun sayangnya, singa laut tidak bisa mencium bau jika berada di dalam air.

Kuis!

Hewan apa saja yang menjadi predator bagi singa laut?

Petunjuk: Cek di halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.