Oleh karena itu, air disebut sebagai salah satu sumber energi, khususnya energi listrik.
Air tidak dapat punah karena adanya siklus air. Tetapi air bisa menurun kualitasnya karena pencemaran yang dilakukan manusia.
Sebutan lain dari Pembangkit Listrik Tenaga Air adalah hidroelektrik.
Secara umum, cara kerja Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) pada dasarnya memanfaatkan energi potensial dan energi kinetik dari air yang akhirnya akan menjadi energi listrik.
Untuk mengetahui cara kerja dari sebuah pembangkit listrik tenaga air, tentunya ada 4 komponen penting yang harus diketahui.
Komponen tersebut antara lain adalah aliran air yang deras, turbin, generator dan jaringan listriknya.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Apa yang Dimaksud dengan Tokoh Utama?
Cara kerja PLTA adalah dengan membangun bendungan di sungai besar yang memiliki penurunan ketinggian yang besar.
Dengan adanya bendungan tersebut, maka kita dapat menampung air dalam jumlah banyak di belakang waduk.
Di dekat bagian bawah dinding bendungan ada jalur masuk air, yang mana dengan adanya gravitasi air akan jatuh melalui pipa pesat di dalam bendungan.
Di ujung pipa pesat ada baling-baling turbin, yang akan berputar oleh air yang bergerak mengalir.