- Triangle
Baca Juga: Jenis dan Contoh Alat Musik Berdasarkan Sumber Bunyi dan Fungsinya
Triangle terbuat dari bahan utama logam, lalu ditempa untuk membuatnya berbentuk segitiga. Umumnya triangle dibuat berbentuk segitiga sama sisi.
Suara triangle dihasilkan dari bagian badan triangle yang dipukul dengan stick khusus yang juga terbuat dari logam.
- Drum
Alat musik ini memiliki bentuk tabung dengan bagian luarnya yang menggunakan bahan plastik sintetis.
Drum dimainkan dengan cara memukul bagian permukaannya menggunakan stick yang biasanya terbuat dari kayu.
- Tamborin
Tamborin biasanya berbentuk bulat dari bahan kayu atau plastik menyerupai bingkai, yang di sepanjang bagian itu terdapat lubang-lubang yang berisi logam.
Suara dari Tamborin dihasilkan ketika bingkai bulat itu dipukul dan digoyang-goyangkan, sehingga lempengan logam yang bertumbukan menghasilkan bunyi gemerincing.